Berita

Kebakaran Besar Landa TK & SD Sumbangsih, Api Diduga Muncul dari Ruang Serbaguna

5
×

Kebakaran Besar Landa TK & SD Sumbangsih, Api Diduga Muncul dari Ruang Serbaguna

Share this article

KILASVIRAL.COM, PANCORAN – Kebakaran besar melalap gedung TK dan SD Yayasan Sumbangsih di Jalan Duren Bangka No. 36 RT 001 RW 002 Kelurahan Duren Tiga, Kecamatan Pancoran, Jakarta Selatan pada Rabu (2/11/2023) malam.

Api pertama kali muncul diduga dari ruang serbaguna.

Menurut Perwira Piket Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) Jakarta Selatan, Triyanto, kebakaran itu diketahui sekitar pukul 22.30 WIB.

“Menurut keterangan saksi 1 pada pukul 22.30 WIB, saksi sedang rebahan kemudian diberitahu oleh saksi 2 bahwa ada percikan api setelah dicek ternyata api berasal dari ruang serbaguna,” kata Triyanto dalam keterangan tertulis pada Rabu.

“Karena melihat api sudah besar pemadam dipanggil,” tambahnya.

Pihak Gulkarmat Jakarta Selatan mengerahkan total sebanyak 17 unit dan 70 personil ke lokasi kejadian untuk memadamkan api.

Luas area yang terbakar diperkirakan sekitar 1.000 meter persegi.

Sekitar pukul 03.00 WIB pada Kamis (2/11/2023), kebakaran baru berhasil dipadamkan petugas gulkarmat.

Sebelumnya, dari video yang diterima TribunJakarta.com, kobaran api tampak menghebat melalap bangunan sekolah tersebut. 

Api tampak masih mengganas. Diperkirakan api merambat ke sekitarnya. 

Sementara itu, belum diketahui secara pasti bangunan apa di sekolah tersebut yang diamuk si jago merah. 

Sekitar pukul 22.52 WIB, petugas gulkarmat sudah tiba di lokasi kebakaran. Mereka tengah berjibaku memadamkan api. 

Baca artikel menarik lainnya TribunJakarta.com di Google News

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *