Berita

Perjuangan Bocah 12 Tahun Cari Nafkah Sendiri Demi Sekolah, Dagang Pentol Karena Orangtua Cerai

6
×

Perjuangan Bocah 12 Tahun Cari Nafkah Sendiri Demi Sekolah, Dagang Pentol Karena Orangtua Cerai

Share this article

TRIBUNJAKARTA – Berada di tengah keluarga yang kurang harmonis, tak membuat Ridho menyerah dengan keadaan.

Di usianya yang baru 12 tahun, ia memilih untuk berjuang hidup sendiri sejak kedua orangtuanya resmi berpisah.

Saat anak-anak seusianya sibuk bermain, Ridho bahkan pilih berjualan pentol di pinggir jalan agar bisa melanjutkan sekolah.

Ia diketahui bersekolah di SDN Gadel II/577 Surabaya.

Setiap pulang sekolah, Ridho akan berjualan pentol dengan gerobak bahkan sampai larut malam.

Bocah mungil tersebut menjadi viral usai video momen dirinya yang sedang berjualan, dibagikan oleh salah seorang seorang Tiktokers.

Awalnya, seorang Tiktokers konten-konten jajanan melihat gerobak bertuliskan ‘Pentol Gisel’ di pinggir jalan, Surabaya.

Ia menghampiri gerobak itu karena berniat untuk membeli pentol tersebut.

Namun saat didekati, ternyata ia tidak mendapati adanya penjual pentol.

Hanya ada seorang bocah laki-laki berkaos putih, duduk tak jauh dari gerobak itu sambil memainkan Hp.

Sontak pria yang merekam video itu langsung bertanya kepada bocah tersebut dimana pedagang yang menjual pentol itu. 

“Dek, yang jualan mana?” tanya sang Tiktoker dalam bahasa Jawa.

Rupanya, penjual pentol tersebut adalah bocah yang sedang duduk itu.

“Saya (penjualnya),” jawab dia.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *